Minggu, 21 Oktober 2018

Tantangan Kemandirian Anak #6

Hari ke 6,
Bermain mandiri.

Tak dipungkiri sebagai seorang ibu rumah tangga tanpa ART, pekerjaan kerumahtanggaan tentu saja harus dihandle sendiri selama paksu belum di rumah. Terkadang sebagai new mom yang masih punya kewajiban menyusui dan momong si kecil, pelaksanaan tugas kerumahtanggaan seringkali berkejaran waktu dan tak jarang terbengkalai atau tak tersentuh. Jadilah pe er menumpuk dan lelah ketika berusaha menuntaskannya. Memang, butuh manajemen waktu dan prioritas agar semuanya berjalan lancar.

Salah satu cara mensinergikan momong anak dengan tugas rumah adalah dengan mengajak si kecil bermain sementara kita sedang mengerjakan pekerjaan rumah. Bisa dengan melibatkannya membantu dengan sederhana, atau dengan memberikannya suatu permainan yang ia bisa main secara mandiri. Tentu saja tetap dalam pengawasan dan suasana komunikasi yang tak membuatnya terabaikan.

Misalnya, Hamas punya mainan audio berbentuk boneka (Hafiz doll) yang saat dinyalakan, ada fitur suara yang muncul seperti murotal, doa harian, cerita para nabi, suara hewan, dll; atau sepedanya yang bisa mengeluarkan bermacam-macam lagu anak-anak, atau buku boardbook, dll. Jadi ketika ia senang dengan mainannya, kita bisa menungguinya sambil mengerjakan pe er.

Mainan yang menarik anak hendaknya lebih mengutamakan bisa membuat anak bergerak aktif dan yang tidak ada radiasi. Baiknya bukan pula aplikasi dalam gawai karena lebih banyak membuat anak jadi pasif dan ketergantungan.

#hari6
#gamelevel2
#tantangan10hari
#kemandiriananak
#kuliahbundasayang
#institutibuprofesional

Tidak ada komentar:

Posting Komentar